Translate

Al-Quran, Tadabur


“Sesungguhnya telah ada pada diri Rasulullah itu suri teladan yang baik bagimu, yaitu bagi orang yang mengharap rahmat Allah dan kedatangan hari kiamat dan banyak berzikir menyebut Allah.”
(QS. Al-Ahzab: 21)


Warisan Rasulullah Shallallahu Alayhi Wa Salam
Bila Maulid (hari kelahiran Rasulullah SAW) tiba, beragam perayaan digelar di seluruh penjuru dunia. Shalawat pun menggema di sentero jagad raya. Sang Uswah Hasanah kian dirindu dan dicinta, baik dari sisi kepribadiannya, kasih sayangnya terhadap sesama, hingga strategi kepemimpinannya yang menghangatkan dunia dengan kedamaian Islam rahmatan lil alamin, serta tauladan sikap santunnya yang luar biasa. Ada hal sangat penting dalam surah Al-Ahzâb ayat 21 di atas yang biasa dilantunkan saat peringatan maulid nabi, yakni ‘teladan’.

Teladan bermakna kepribadian yang ada pada diri seseorang, dalam konteks ini dalam diri Rasulullah SAW yang sesuai dengan perintah Allah, harus kita jadikan panutan. Pada prinsipnya, taeladan tersebut ditujukan kepada tiga golongan manusia yaitu:
  1. Mereka yang mengharapkan rahmat Allah (rajâ ilâ rahmatillah). 
  2. Mereka yang mengharap datangnya hari kiamat dengan segala persiapan amal kebaikan.
  3. Mereka yang selalu mengingat Allah (dzikirullah)—baik bi al-lisân maupun bi al-qalb (dzikir hati).
Ketiga golongan ini adalah orang-orang yang hatinya selalu merindukan sosok Rasulullah SAW. Mereka hanya mencintai Rasulullah SAW sebagai pribadi yang patut diteladani seutuhnya, bukan selainnya. Sosok ma’shum (terhindar dari dosa) dengan jabatan kenabian yang dititahkan langsung oleh Allah SWT selama lebih dari 20 tahun pada akhirnya mewariskan Al-Quran dan As-Sunnah untuk umatnya sebagai jaminan bahwa siapapun yang mengikutinya tidak akan pernah tersesat, baik di dunia, maupun di akhirat.

Al-Quran sebagai warisan utama Rasulullah SAW menyimpan beragam jawaban atas persoalan hidup dan mati umat manusia. Karena sifatnya yang abadi, maka Al-Quran melampaui ruang dan waktu. Al-Quran turun jauh sebelum kemajuan ilmu, teknologi dan temuan-temuan ilmiah yang setelah ratusan tahun kemudian baru mulai ramai didengungkan oleh para ilmuan dan para cendikiawan modern. Ribuan ayat Al-Quran yang Allah turunkan tak jauh dari tujuan Al-Quran sebagai Hudan (petunjuk), Rahmat (sumber kasih sayang) juga Syifa (obat) bagai segala keresahan jiwa.

Selain Al-Quran, buah perkataan, perbuatan, dan ketetapan Rasulullah SAW juga merupakan bukti keteladanan beliau. Diutusnya Rasulullah SAW oleh Allah hingga ummat akhir zaman nanti meninggalkan banyak pesan yang dimaksudkan agar menjadi suri tauladan yang seyogyanya diamalkan oleh setiap muslim. Di antaranya adalah hadits dari Salim dari Abdullah bin Umar ra, yang meriwayatkan sabda Rasulullah SAW,

“Tidak diperkenankan iri hati kecuali pada dua hal, yaitu orang yang pandai membaca Al-Qur’an lalu mengamalkan isinya sepanjang hayatnya. Kedua, orang yang kaya harta lalu ia mendermakan hartanya itu untuk kebaikan,” [HR Muslim]

Di tengah derasnya laju modernisasi dan globalisasi dewasa ini, tidak sedikit dari kita yang mengalami krisis hati —bahkan menderita penyakit hati— akibat gamang menyikapi kehidupan yang fana ini dengan menuruti hasutan perasaan iri dan dengki. Padahal Rasulullah SAW sudah berpesan; umat Islam hanya diizinkan untuk iri hati pada dua hal seperti disebutkan di atas saja, yang secara eksplisit mengandung pesan moral agar kita senantiasa berlomba-lomba dalam kebaikan (fastabiqu al-khaîrat) dengan mentadaburi Al-Quran serta mengimplementasikannya dalam kehidupan nyata dengan berbuat baik kepada sesama, hingga pada glirannya nanti tiada lagi manusia yang saling menyakiti hanya karena iri hati yang keliru! ~ Ina Salma Febriany

Berikut adalah daftar arsip tentang berbagai isu populer seputar Al-Quran:
Al-Quran, Kitab Suci Warisan Nabi Muhammad SAW
  • Al-Quran, Sejarah
    Abstrak - Al-Qur’an adalah kitab suci berisi wahyu Ilahi yang diturunkan kepada Nabi Muhammad Shallallahu 'Alayhi Wa Salam sebagai pedoman hidup bagi umat manusia.  Untuk memahami Al-Qur’an diperlukan berbagai ilmu, antara lain adalah “Ulum Al-Qur-an”.  Ilmu ini mencakup...
    Baca Juga
  • Al-Quran, Mukjizat
    ARTI MUKJIZAT Dalam buku Pengantar Studi Ilmu Al-Qur’an karya syaikh Manna’ Alqaththan, kata mukjizat (mu’jizat) berasal dari kata I’jaz yang artinya menetapkan kelemahan, yaitu ketidak mampuan mengerjakan sesuatu. Lawannya adalah Qudrah yaitu potensi, power, kemampuan. Apabila kemukjizatan...
  • Al-Quran Menjawab
    Berikut adalah klipping dari beberapa jawaban untuk topik-topik basi - tapi populer - dan paling sering "dipersoalkan" oleh para debater kristen, khususnya para pemula yang masih semangat-semangatnya unjuk kebolehan di forum-forum debat lintas iman online di internet. Padahal sesungguhnya...
  • Al-Quran, Kajian
    Bicara tentang Kajian Al-Quran dalam khasanah keilmuan Islam tentu saja sangat berbeda dengan apa yang dipahami oleh kebanyakan netter Kristen yang acapkali kita temui "waton jeplak" luar biasa sok tau coba membahas ayat-ayat Al-Quran di forum-forum debat lintas iman, padahal modalnya melulu...
  • Al-Quran, Sains
    Bicara tentang Al-Quran dan Sains sebenarnya bukan hal baru lagi sekarang ini mengingat berbagai tulisan dan jurnal-jurnal laporan perkembangan ilmu pengetahuan modern sudah cukup banyak yang mengabarkan penemuan ini dan itu yang informasi dasarnya berasal dari Al-Quran. Berikut adalah sebagian...
  • Al-Quran, Asbabun Nuzul, Terjemah, Dan Tafsir
    Tafsir Al-Quran Tafsir Alquran (Arab: تفسير القرآن‎) adalah ilmu pengetahuan untuk memahami dan menafsirkan yang bersangkutan dengan Alquran dan isinya berfungsi sebagai mubayyin (pemberi penjelasan), menjelaskan tentang arti dan kandungan Alquran, khususnya menyangkut ayat-ayat yang tidak di...
  • Tadabur Al-Quran
    Allah berfirman;كِتَٰبٌ أَنزَلْنَٰهُ إِلَيْكَ مُبَٰرَكٌ لِّيَدَّبَّرُوٓا۟ ءَايَٰتِهِۦ وَلِيَتَذَكَّرَ أُو۟لُوا۟ ٱلْأَلْبَٰبِ"Ini adalah sebuah kitab yang Kami turunkan kepadamu penuh dengan berkah supaya mereka menadaburi (memperhatikan) ayat-ayatnya dan supaya mendapat pelajaran orang-orang yang...

Posting Komentar

0 Komentar